Rabu, 20 Agustus 2014

TV LED ANTI PETIR


Sering sekali terjadi dan yang sudah lazim untuk ditakuti masyarakat indonesia adalah menyalakan TV pada saat hujan deras, karena sering terjadi TV menjadi rusak akibat disambar oleh petir. Akan tetapi, mulai sekarang anda tidak boleh khawatir lagi dengan hujan yang sangat deras ataupun petir yang menyambar. Telah hadir dua perangkat Televisi LED dari samsung, dan ini adalah sebuah solusi dari semua masalah anda.
LED TV Samsung F4105 dan juga F5105 ini mempunyai fitur yang cukup unik bagi pengguna, khususnya yang berada di Indonesia, dan fitur ini adalah Anti-Petir. Dengan adanya fitur tersebut, TV ini dinyatakan tidak akan rusak sekalipun terkena dengan aliran petir.
Rahasia dari fitur tersebut, ternyata terletak pada bagian dalam TV. Menurut pendapat Ubay Bayanudin (Product Marketing Manager Samsung) PT. Samsung Elektronik Indonesia, kedua TV LED tersebut dilengkapi dengan komponen block capacitor yang berfungsi untuk menyetabilkan arus listrik dan menyimpan energi pada medan listrik.
Pada saat peluncuran kedua TV LED ini di Jakarta, Ubay berkata di depan umum: “kita tambahkan block capacitor pada bagian dalam TV, dengan kakinya yang berbentuk bulat, yang berfungsi untuk menahan tekanan sebesar 8.000 Volt atau 8kV per detik. Dan waktu redam yang sengaja dibuat tidak terlalu lama, karena sambaran petir tidak mungkit akan berlangsung lama.
TV LED Samsung F4105 dan F 5105 selain mempunyai fitur yang unik tadi, juga dilengkapi dengan fitur yang dinamakan Clean View, yang berfungsi untuk membantu dalam pengurangan gangguan bintik atau biasa kita kenal dengan nama Bintik semut, dan hal ini diakibatkan karena ketidak sempurnaan system TV dalam mengangkap siaran dari antena.
Selain itu juga, TV LED Samsung ini juga hadir dengan fitur yang menarik lagi yang dinamakan denga Anti lonjakan listrik. Dan komponen ini dinamakan Varistor yang berfungsi sebagai pembantu dalam mengatur arus tegangan listrik dan TV. Komponen ini yang menahan TV dari tegangan listrik yang tidak stabil, atau tidak akan khawatir lagi dengan ketidak stabilan tegangan petir.
Fitur anti lonjakan listrik tersebut, bisa mengatur arus tegangan listrik dengan toleransi 100 V sampai 270 V.
Ubay kembali mengungkapkan bahwa: “ Batas toleransi dari TV yang bermerk lain juga biasanya hanya sekitar 5% dari tegangan yang normal. Dan tegangan normal indonesia adalah 220 V.
Selain dari kedua fitur ini, TV LED Samsung tersebut juga dilengkapi berbagai fitur menarik lainnya, seperti: Anti-kelembapan dengan silica  gel dan juga fitur copy file melalui dua perangkat USB dengan TV tersebut.
Dengan memiliki fitur yang sama, juga memiliki satu perbedaan yang dimiliki antara seri F4105 dengan F5105, yaitu dengan dukungan resolusi gambarnya. F4105 memuat resolusi HD 720p, sedangkan F5105 memuat resolusi yang lebih besar dari F4105, dengan ukuran HD 1080p.
Dari kedua seri TV LED Samsung ini, sudah sangat banyak yang beredar pada toko-toko Elektronik di indonesia, dengan kisaran harga untuk F4105 dengan ukuran 32 inch, adalah Rp. 3 jt. Sedangkan untuk F5105 dengan ukuran 32 inch seharga 4.5 juta.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar